PDMTUBAN.COM – Kelompok Kerja Guru Olahraga (KKGO) Kabupaten Tuban menggelar beberapa pertandingan olahraga dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Piala Bupati Tuban XVIII. Acara tersebut merupakan bagian dari rangkaian Hari Jadi Kabupaten Tuban (HJT) yang ke-730. Popda digelar untuk tingkat SLTP dan SLTA di Kabupaten Tuban.
Salah satu peserta Popda dari MTs Muhammadiyah 2 Palang, Farel Irfan, berhasil meraih dua gelar kejuaraan sekaligus. Farel menjadi juara 1 dalam lomba lari 100 meter dan juara 2 pada lompat jauh putra tingkat SLTP di stadion Bumi Wali Tuban, Sabtu (18/11).
David Sulistiyon, pembimbing Farel sekaligus guru olahraga di MTs Muhammadiyah 2 Palang, merasa bangga dan bersyukur atas prestasi yang diraih oleh anak didiknya dalam event Popda ini. Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan mendoakan kesuksesan Farel.
“Alhamdulillah, prestasi yang diraih tidak lepas dari komitmen dan pembinaan kita selama ini, dari ketekunan Farel dalam berlatih dan juga doa dan dukungan dari teman semua,” ujarnya.
Dzul Jalal, Waka Kesiswaan MTs Muhammadiyah 2 Palang, mengapresiasi prestasi yang diraih oleh Farel Irfan. Ia berharap bahwa pencapaian Farel dapat menjadi inspirasi bagi siswa lainnya.
“Selamat kepada Farel dan Pak David yang terus membanggakan sekolah melalui prestasi dalam olahraga. Semoga ini dapat menginspirasi siswa lainnya bahwa hidup sehat dan berprestasi dapat terwujud,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala MTs Muhammadiyah 2 Palang Helmi Ranu juga tidak kalah bangganya terhadap capaian Farel. Ia menjelaskan bahwa kemenangan ini juga merupakan prestasi ke-5 bagi Farel dan ke-30 bagi David Sulistion selama berkarir di MTs Muhammadiyah 2 Palang.
“Trofi yang sekarang kita raih ini adalah yang ke-5 bagi Farel dan yang ke-30 bagi Pak David,” jelasnya.
Mengutip laman resmi Koni Tuban, KKGO SLTP/SLTA Kabupaten Tuban menggelar sejumlah pertandingan di 11 Cabang Olahraga (Cabor) yang memperebutkan Piala Bupati Tuban tahun 2023. Kegiatan tersebut diawali dengan pelaksanaan Technical Meeting (TM) di SMPN 6 Tuban, pada Senin, 23 Oktober 2023.
Sebanyak 11 cabor tersebut, yaitu futsal, bola voli, basket, tenis meja, sepak bola, sepak takraw, catur, bulutangkis, petanque, atletik, dan sepak bola mini putri, dipertandingkan mulai 25 Oktober sampai 24 Nopember 2023 mendatang.
Penulis: Samson Thohari