PDMTUBAN.COM-Hari ini, Ahad, 14 Juli 2024 bertempat di Aula setempat, telah digelar acara Temu Akrab Walisantri dan Penyambutan Santriwati Baru di LKSA (Lembaga Kesejahteraan dan Sosial Anak) Tunas Melati Putri Muhammadiyah Kabupaten Tuban. Perhelatan ini diawali dengan hiburan yang ditampilkan para santriwati sebagai Pra-Acara. Kegiatan silaturohim yang digagas oleh Ustadz Sukarno, selaku Ketua MCC LKSA Tunas Melati Putri ini, secara resmi dimulai pukul 09.50 WIB, yang dipandu oleh Firda Ramandani dan Siti Adinata Nuzulul Rahma sebagai Master of Ceremony (MC).
Pertemuan penuh berkah ini dihadiri oleh Ketua PDM Tuban Drs. KH. Masrukhin, M.A dan jajaran Pleno Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Tuban, Ketua Pimpinan Daerah Aisyiah atau yang mewakili, Koordinator bidang PCR dan Kesejahteraan Sosial Ustadz H. Irsyad Ridho, Ketua MPKS Kabupaten Tuban atau yang mewakili, Ketua MCC LKSA Tunas Melati Putri Ustadz Sukarno beserta jajaran pengurusnya, Ketua Baznas Kabupaten Tuban atau yang mewakili, Lazizmu Tuban atau yang mewakili, Forkopimka Kecamatan Tuban, Ketua Majelis Dikdasmen dan PNF PCM Tuban Dr. Zaenal Arifin, S.Pd., M.Pd., Ketua Majelis Pustaka, Informasi dan Digitalisasi Sholihul Abidin, S.E.,S.Pd.,S.Kom., Lurah Latsari, Ketua RW dan RT setempat, para donatur, dan masyarakat sekitar.
Sebelum hadirin dimohon berdiri untuk menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Muhammadiyah, MC mengajak hadirin untuk berdiam sejenak untuk menyimak Pembacaan Ayat Suci Al Qur’an yang dibacakan oleh salah satu santriwati, Silvana Clarita Regina Putri. Dilanjutkan dengan Sambutan awal yang disampaikan oleh Ustadz Sukarno selaku Ketua MCC LKSA Tunas Melati Putri, Muhammadiyah Kabupaten Tuban. Dalam sambutannya Ustadz Sukarno menegaskan beberapa hal penting, pertama: dalam proses pendidikan, pengurus lebih mengedepankan kemandirian para santriwati dalam menjalankan aktivitas sehari-hari di Asrama, kedua, berharap kepada para walisantri untuk tetap memberikan motivasi dan semangat kepada putra-putrinya, ketiga, akan diselenggarakan pertemuan secara berkala antara pengurus MCC LKSA Tunas Melati dan para walisantri.
Selepas acara selingan, dilanjutkan dengan sambutan dari Ustadz Irsyad Ridho, selaku Wakil Ketua Bidang Pembinaan Kesejahteraan Sosial. Dalam sambutannya Ustadz yang biasa dipanggil Ustadz Irid ini menyampaikan beberapa hal penting. Pertama, Untuk mencapai keharmonisan dalam suatu masyarakat diperlukan pemahaman yang baik terhadap ilmu agama, kedua, dalam menghadapi perkembangan zaman yang penuh dengan godaan ini, kita perlu membekali anak-anak dengan keimanan yang kuat, terjaga ibadah dan akhlakul karimahnya, keiga, pengurus LKSA harus menghargai para santriwati dalam mendidik maupun dalam keseharian di pondok LKS Tunas Melati Putri ini.
Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Bapak Ketua RT 2 RW 2 Kelurahan Latsari, Drs. Kamali. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa, pertama, agar segenap penghuni pondok MCC LKSA Tunas Melati Putri ini tetap menjaga kebersihan dan keasrian lingkungan, kedua, berharap jumlah donatur bisa lebih banyak lagi. Acara selanjutnya adalah acara selingan yang menampilkan drama musikal, dengan judul: Suara Hati Sang Santri, dan penampilan Pembacaan Puisi yang cukup memukau yang dibawakan oleh Lailatul Kiromah , salah santriwati dengan tema peran dan perjuangan ayah dan ibu.
Acara selanjutnya yang direncanakan adalah sambutan oleh Camat Tuban. Tetapi karena beliau masih belum hadir, maka dilanjutkan dengan sambutan sekaligus Tausyiah yang disampaikan oleh Bapak Drs. KH. Masrukhin, M.A. selaku Ketua PD Muhammadiyah Kabupaten Tuban. Dalam sambutan sekaligus tausyiahnya beliau menyampaikan beberapa hal penting, diantaranya adalah: pertama, agar kita tidak termasuk orang-orang yang mendustkan agama, dengan mengulas isimkandungan ayat dalam surat Alamaa’uun, kedua, agar kita berusaha dengan sungguh-sungguh untuk meyakini kebenaran adanya alam akhirat, dan ketiga, agar kita berusaha untuk mengaplikasikan keyakinan akan adanya alam akhirat tersebut dalam kehidupan sehari-hari, termasuk menyadari akan pentingnya bersedekah, beramal sholeh dan berbuat kebaikan kepada sesama sebagai wujud kesholihan sosial kita. Sekira pukul 11.00 WIB, kader Muhammadiyah dari Rengel ini mengakhiri tausyiahnya.
Sebelum diakhiri, acara dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan Kantor Kecamatan Tuban. Dalam sambutannya beliau menegaskan harapannya agar para walisantri benar-benar menyerahkan sepenuhnya proses pendidikan di MCC LKSA Tunas Melati Tuban dan agar para santriwati bersungguh-sungguh dalam menuntut ilmu serta jika nantinya menjadi orang sukses, agar bersedia menjadi donatur bagi pengembangan dan peningkatan mutu pendidikan di MCC LKSA Tunas Melati Putri Muhammadiyah Kabupaten Tuban. Acara ditutup oleh MC dengan mengajak hadirin untuk membaca hamdalah dan do’a penutup majelis. [Reporter: Zaen al Arifin]