PDMTUBAN-COM-Sebanyak 30 pendidik dan tenaga kependidikan Perguruan Muhammadiyah Karangagung, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, mengikuti program Education Trip ke Jakarta selama lima hari, Sabtu-Rabu (2-6/11/2024). Program ini bertujuan untuk membuka wawasan dan meningkatkan kualitas pendidikan di lingkungan Muhammadiyah Karangagung.
Education Trip ini merupakan inisiatif dari Majelis Dikdasmen PNF Karangagung dan menjadi program pertama yang diselenggarakan di lingkungan Perguruan Muhammadiyah Karangagung. Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Karangagung, Fifin Kurniawan, menjelaskan bahwa jika hasilnya positif, program ini akan dijadikan agenda rutin tahunan.
“Bismillah, nantinya jika hasilnya positif, kami berencana menjadikan program ini sebagai agenda rutin tahunan,” ucap Fifin bangga.
Abdul Aziz Rofiqi, penanggung jawab kegiatan menekankan bahwa Education Trip ini juga bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar lembaga pendidikan Muhammadiyah Karangagung, menumbuhkan integrasi antar Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) dan meningkatkan kemampuan serta Standar Dasar Islam (SDI) di dalamnya.
Ia juga menyatakan bahwa banyak wawasan didapatkan dari kunjungan ke Jakarta, dan PRM Karangagung akan berbenah serta mengadopsi inovasi program yang diterapkan oleh PCM Kebayoran Baru untuk meningkatkan pelayanan, inovasi, dan manajemen lembaga pendidikan.
“Setelah ini, PRM Karangagung akan berbenah dan mencoba mengadopsi inovasi program yang diterapkan oleh PCM Kebayoran Baru” tambah Aziz yang juga Sekretaris PRM Karangagung
Sebelum kegiatan edutrip, para peserta diajak menikmati wisata kota Jakarta dengan mengunjungi berbagai tempat ikonik, seperti Kota Tua Jakarta, Museum Fatahillah, Monas, Masjid Istiqlal, Bundaran HI, dan wisata kuliner di Blok M dan kawasan Thamrin City.
Pada hari terakhir, para peserta melakukan silaturahmi dan sharing dengar pendapat dengan Majelis Dikdasmen PNF PP Muhammadiyah di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah.
Selama di Jakarta, para peserta melakukan sharing dan studi banding dengan Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kebayoran Baru. Mereka mengunjungi berbagai AUM Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Kebayoran Baru untuk mengamati langsung tata kelola pendidikan, inovasi program unggulan, dan kegiatan belajar mengajar.
Ahmad Ruston, selaku Wakil Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Korbid Majelis Dikdasmen PNF mengatakan PRM Karangagung dibawa nakhoda yang muda menjadikan PRM ini semakin berkembang dan memiliki ide-ide brilian untuk mewujudkan kegiatan positif dengan maksud meningkatkan SDI dan memperbaiki segala lini yang ada di dalamnya.
“Contohnya, kegiatan edu trip ini yang melahirkan Konsensus Jakarta, saya yakin PRM Karangagung merupakan satu-satunya PRM di Kabupaten Tuban bahkan dunia yang mampu melahirkan “Konsensus Jakarta” setelah berkegiatan di luar kota,” candanya.
Diharapkan, Education Trip ini dapat menginspirasi ranting-ranting Muhammadiyah lainnya, bahkan cabang dan daerah, untuk melakukan kegiatan positif yang serupa.
Kontributor: Abdul Aziz Rofiqi, Editor: Samson Thohari